MENCARI TAHU CARA MEMPERBAIKI SETRIKAAN YANG GAK MAU PANAS
Setrikaan memang bukan barang yang mahal dan setiap rumah tangga kemungkinan memiliki satu buah setrikaan di rumahnya, walaupun harganya tidak terlalu mahal tapi manfaat dari setrikaan ini sangat di perlukan setiap hari untuk merapihkan pakaian yang lecek, Jika suatu ketika Setrikaan di rumah kebetulan mengalami kerusakan alias tidak mau panas, pasti anda akan merasa kesusahan dan kebingungan, Emang sih terkadangan banyak di antara kita langsung "LemBiru" setrikaannya alias di Lempar terus Beli Baru aja setrikaannya di toko electronik terdekat, toh harganya cuman 100 s/d 200 ribuan saja, itu juga udah dapet merek dan kwalitas Setrikaan yang sudah cukup bagus. tapi kalau rusaknya di malam hari pas toko - toko udah pada tutup gimana dong ? mau di bawa ke tukang service, mereka rumahnya jauh dan udah pada tidur, gimana dong, Ya harus bisalah betulin sendiri ! Emang sih dari jaman nenek masih muda atau di jaman penjajahan belanda dulu sampai dengan jaman moderen sekarang ini, bentuk setrikaan itu ya gitu - gitu aja sih, cuman setrikaan jaman dahulu kalau mau panasinnya pakai arang yang di bakar dan di kipas - kipas, tapi di jaman moderen sekarang ini semua setrikaan pada bagian pemanasnya sudah pakai elemen yang dialiri sumber daya listrik, walaupun ada juga beberapa model setrikaan jenis baru yang di kombinasi menggunakan uap panas, cukup segitu aja introductionnya ya, kita gak akan panjang lebar ngebahas sejarah persetrikaan, tetapi yang akan kita bahas di sini adalah gimana cara mengatasi permasalahannya pas setrikaan lagi mau kita pakai, eh gak mau panas walaupun udah di colokin ke saklar listrik ! sebenarnya sih terkadang memang ada beberapa masalah sepele dan ringan yang menyebabkan Setrikaan kita gak mau panas dan itu sangat mudah kita betulin loh ! permasalahan yang umum terjadi diantara adalah terputusnya sambungan kabel jalur arus listrik pada titik awal masuk kabel sampai kebagian elemen pemanasnya, bisa juga karena rusaknya salah satu komponen yang berhubungan langsung dengan jalur listrik tersebut, atau bisa juga stop kontaknya yang rusak, tenang aja kita akan bahas lebih detail masalah ini dan di dalam artikel ini kita juga akan belajar langkah demi langkah gimana caranya mendeteksi kerusakan pada strikaan kita yang gak bisa panas itu dan tentunya disertai solusi cara memperbaikinya.
Sebelum Kita melangkah dan membahas lebih jauh tentang Cara Betulin Setrikaan Rusak Yang Tidak Bisa Panas tersebut, ada baiknya kita coba mengenal terlebih dahulu contoh atau jenis - jenis komponen dan model setrikaan masa kini yang masih mungkin bisa kita beli dan betulin sendiri, untuk lebih jelasnya silahkan kalian lihat terlebih dahulu.
Contoh Produknya Bisa di Lihat Di Bawah ini :
Ok... pastinya sekarang anda sudah mengetahui komponen - komponen apa saja pada setrikaan yang masih bisa di dapatkan dengan mudah di pasaran, maka berikut ini kami sajikan salah satu cuplikan video tutorial tentang bagaimana cara betulin setrikaan dengan cepat dan mudah, selamat menyimak !
Setelah menyaksikan video di atas, mungkin anda sudah paham bagaimana sistem rangkaian dari sebuat setrikaan listrik, dan pada prinsipnya memang hampir semua setrikaan listrik itu dalemannya ya seperti itu, apakah anda sudah paham dengan bagaimana Cara Betulin Setrikaan anda yang Rusak dan Tidak Bisa Panas itu, jika belum paham maka silahkan anda simak artikel ini sampai selesai, karena di bawah ini, kami akan uraikan langkah - demi langkah bagaimana mendeteksi kerusakan pada setrikaan kita jika tidak bisa panas, dan bagaimana juga cara memperbaikinya dengan mudah dan cepat.
Sebelum memulai, ada beberapa perlengkapan atau peralatan yang perlu kita siapkan yaitu :
-
AVO meter / Multitester
- obeng – dan oben +
- isolasi
- alat pemotong kabel bisa berupa gunting, cutter atau pun tang pemotong
Cara Mengindentifikasi Jenis Kerusakan Pada Setrikaan Listrik
Langkah awal untuk proses memperbaiki setrikaan yang rusak yaitu kita harus terlebih dahulu mengindentifikasi jenis - jenis Kerusakan yang sering kali terjadi pada setrikaan listrik antara lain sbb :
-
Setrikaannya Mati Total termasuk Lampu indikator power juga Mati
dan dasar setrikaan tidak mau panas
-
Setrikaannya Tidak Mau Panas Tapi Lampu
Indikator Power Masih Menyala
- Body Setrikaanya Nyetrum atau terdapat kebocoran arus listrik pada bagian alasnya
Setelah kita mengindentifikasi jenis kerusakannya maka saatnya kita akan bahas satu persatu cara memperbaikinya ! Silahkan di simak !
Cara Memperbaiki Setrikaan Yang Mati Total
Kalau Setrikaannya mati total artinya setrika tidak cuman
tidak mau panas tapi lampu indikator tentu juga tidak menyala. Umumnya penyebab
utama yang dapat mengakibatkan terjadinya kondisi seperti ini adalah karena
adanya gangguan pada penghubung atau terminal arus listriknya. Jika demikian sebaiknya
kita jangan terburu-buru membongkar
setrikaan tersebut, cukup buka terminal kabelnya dulu dan cek kabelnya dan stop kontaknya, karena bisa jadi
masalah utamanya ada pada stop contaknya, cobalah periksa terlebih dahulu, jika
stop contaknya tidak ada masalah baru deh kita memeriksa terminal kabel pada
setrikaan tersebut, karena bisa saja kondisi matinya setrikaan tersebut biasanya terjadi karena kabel penghubung arus
listriknya terputus atau terjadi gangguan sehingga arus listrik tidak mengalir,
coba cari tahu kabel yang mana yang putus dengan Avo Meter dan untuk sementara bisa
disambung kembali secara manual dengan menggunakan isolasi, dan keesokan
harinya baru beli kabel yang baru.
Jika Kabel, stop kontak dan juga terminal kabelnya tidak bermasalah, maka langkah berikutnya kita periksa Fuse ( Sekring / pengaman ) yang berada di jalur aliran listrik menuju elemen pemanas, bentuk atau wujud Fuse Setrikaan itu seperti gambar di bawah ini
Fungsi Fuse pada Setrika Listrik adalah untuk pengaman jika terjadi konsleting arus listrik antara sumber arus dengan komponen elemen pemanas pada setrikaan, jika fuse tersebut rusak atau putus, otomatis setrikaan tersebut juga akan mati total, jika dalam keadaan darurat di tengah malam misalnya, kita bisa
melakukan penggabungan langsung kabel listrik pada setrika tersebut sementara tanpa menggunakan Fuse / Sekring terlebih dahulu, dan besok pagi baru beli Fuse baru yang harganya hanya sekitar Rp 3000 - Rp 5000 saja, untuk mengantikan fuse yang rusak di toko komponen alat listrik.
Berikut ini gambar ilustrasi cara menyambung langsung sementara Fuse Setrika Listrik yang rusak
Untuk Fuse Setrika yang rusak sebaiknya segera di ganti
dengan yang baru tentunya dengan
kapasitas Thermo yang sama yaitu antara 250° s/d 375° atau
sesuai yang tertulis di Fuse yang Rusak.
Cara Memperbaiki Setrikaan Yang Tidak Mau Panas Tapi Lampu Indikator Power Masih Menyala !
Terkadang Kita sering dibuat bingung, karena Lampu Indikator power pada Setrikaan kita masih menyala, tapi setrikaannya tidak mau panas, atau hanya terasa hangat saja pada alas bawahnya, apa masalahnya ? mari kita simak uraian analisa tehniknya di bawah ini :
Biasanya jika lampu indikator power pada setrikaan listrik
masih menyala tapi alas setrikaannya tidak panas atau kurang panas, umumnya kerusakan
terjadi pada bagian komponen Otomatis
Thermostat Setrika yang fungsinya sebagai Komponen Temperatrur Control pada setrikaan listrik yang akan mengatur suhu elemen setrika tersebut agar
tidak terlalu panas, bentuk komponen Otomatis
Thermostat Setrika adalah seperti susunan lempengan besi dan semikonduktor dengan lubang tuas pemutar di tengahnya, untuk lebih jelasnya bisa lihat gambar di bawah ini :
Komponen Otomatis
Thermostat Setrika sebenarnya jarang sekali rusak total atau patah, biasanya hanya kotor saja, sehingga komponen Otomatis
Thermostat Setrika ini tidak berfungsi dengan baik, Lempengan pada thermostat yang kotor mengakibatkan tidak dapat mengalirkan
arus listrik pada elemen pemanas dengan baik, sehingga tidak terjadi proses pemanasan
elemen dengan sempurna dengan kata lain panas yang kurang karena aliran arus
pada thermostat ke elemen pemanas juga kurang baik, untuk memperbaikinya cukup mudah, kita bisa bersihkan lempengan pada termostat tersebut dengan cara menggosoknya dengan amplas, agar kotoran yang menempel bisa rontok, jika sudah bersih maka aliran arus listriknya ke elemen pemanas juga akan normal kembali. Jika memang ada bagian termostatnya yang Patah maka kita bisa cari di tukang loak komponen tersebut paling harganya cuman Rp 5000 an saja atau membeli komponen thermostat yang baru di toko alat - alat listrik harga barunya sekitar Rp 25.000 an. Tapi kalau tidak sampai patah atau aus, ngapain juga di ganti, di bersihin aja sudah cukup.
Selain komponen Otomatis Thermostat yang rusak pada setrikaan, kalau lampu indikator power pada setrikaan listrik masih menyala tapi alas setrikaannya tidak panas biasanya yang rusak elemen pemanasnya, tapi komponen elemen pemanas pada strikaan jaman sekarang jarang rusak, karena terbuat dari alumunium dan keramik dan jarang sekali sampai gosong atau terbakar, jika sampai rusak itu biasanya di sebabkan konduktornya atau isolasinya yang aus karena termakan usia atau waktu, kadang - kadang kalau isolasi elemen bocor biasanya setrikaannya masih panas, tapi nyetrum ! ini yang berbahaya, sebaiknya langsung saja di ganti elemen setrikaannya dengan yang baru. Namun untuk memastikan apakah benar elemen setrikaan tersebut memang rusak, silahkan anda mengeceknya dengan Avo Meter.
Selain komponen Otomatis Thermostat yang rusak pada setrikaan, kalau lampu indikator power pada setrikaan listrik masih menyala tapi alas setrikaannya tidak panas biasanya yang rusak elemen pemanasnya, tapi komponen elemen pemanas pada strikaan jaman sekarang jarang rusak, karena terbuat dari alumunium dan keramik dan jarang sekali sampai gosong atau terbakar, jika sampai rusak itu biasanya di sebabkan konduktornya atau isolasinya yang aus karena termakan usia atau waktu, kadang - kadang kalau isolasi elemen bocor biasanya setrikaannya masih panas, tapi nyetrum ! ini yang berbahaya, sebaiknya langsung saja di ganti elemen setrikaannya dengan yang baru. Namun untuk memastikan apakah benar elemen setrikaan tersebut memang rusak, silahkan anda mengeceknya dengan Avo Meter.
Caranya mengecek elemen setrikaan Listrik adalah, pada elemen pemanas kita bisa melakukan cek mengunakan AVO
Meter atau multimeter dengan posisi skala Ohm dan hubungkan antara AVO Meter
dengan elemen pemanas seperti gambar di atas, jika jarum Avo Meternya tidak
naik berarti elemen tersebut Rusak dan harus di ganti dengan yang baru, harganya tidak mahal kok, paling cuman sekitar Rp 15.000,- s/d dengan Rp 20.000,- saja tergantung merek dan kwalitasnya.